Learn the history of Goa Selarong - Bantul, Yogyakarta

Hai guys, kali ini Tim Setapak Pesona mau mengajak kalian untuk menapak tilas perjuangan Pangeran Diponegoro di Goa Selarong nih. Bagi kalian yang belum tahu, Goa Selarong ini merupakan salah satu kawasan wisata sejarah yang ada di Bantul, tepatnya di daerah Pajangan, Bantul, Yogyakarta

Menurut sejarahnya, tempat ini dulunya merupakan tempat persembunyian Pangeran Diponegoro  sekaligus menjadi tempat untuk menyusun strategi  gerilya dalam perjuangannya melawan para penjajah Belanda.

Di Goa Selarong ini terdapat 2 goa yang dinamai Goa Kakung dan Goa Putri. Kedua goa tersebut terletak di atas bukit yang cukup tinggi. Konon Goa Kakung dulunya ditempati oleh Pangeran Diponegoro, sedangkan Goa Putri di tempati oleh selir Pangeran Diponegoro yang bernama Raden Ayu Retnoningsih. Tidak seperti kawasan wisata goa pada umumnya, kedua goa tersebut tidak mempunyai terowongan yang panjang. Melainkan hanya sebuah goa kecil yang dulunya hanya digunakan sebagai tempat singgah.
Goa Selarong
Sebagai salah satu situs sejarah dan tempat wisata, kawasan Goa Selarong dibangun dengan rancangan dan berbagai fasilitas yang menarik bagi para pengunjung. Walaupun begitu keaslian dari bentuk terdahulunya masih ada dan tidak dihilangkan begitu saja. Sehingga selain bisa belajar sejarah, kita juga bisa sekaligus refreshing di sana.
Air Terjun Goa Selarong
Sesampainya kita di kawasan Goa Selarong, kita akan disambut oleh patung Pangeran Diponegoro dengan menggunakan kuda yang menjadi ciri khasnya. Kemudian kita harus menaiki tangga yang cukup tinggi untuk menuju goa. Kawasan Goa Selarong ini dibentuk menjadi beberapa lantai yang di lewati tangga tersebut. Setiap lantai di bagian bawah dibentuk menjadi taman untuk beristirahat dan juga wahana bermain bagi anak-anak.
Tangga Goa Selarong
Sedangkan  di lantai utama terdapat dua goa yang disebutkan di atas. Letak kedua goa tersebut berdampingan. Goa Kakung di sisi barat dan Goa Putri di sisi timur. Di lantai utama ini kita juga akan disuguhkan pemandangan yang indah dari tempat yang tinggi. Selain itu di kawasan Goa Selarong ini juga terdapat air terjun alami yang berada di sisi barat. Lantai utama ini juga menjadi tempat yang bagus untuk melihat air terjun tersebut.
Lantai Utama Goa Selarong
Untuk lebih jelasnya, yuk tonton video setapak pesona satu ini.


Nah, sekian dulu cerita perjalanan Tim Setapak Pesona di Goa Selarong. Semoga bermanfaat dan menjadi referensi  yang menarik untuk liburan anda.


HAPPY VACATION..DAN BUDAYAKAN BERWISATA RAMAH LINGKUNGAN..!!!

Related Posts:

1 Response to "Learn the history of Goa Selarong - Bantul, Yogyakarta"

  1. wahh bagus juga ya goa selangur cocok jadi option liburan panjang selain tempat wisata bandung

    ReplyDelete